I. Latar Belakang
Pada masyarakat miskin sering kali kita jumpai berbagai kondisi yang terkadang di luar yang kita bayangkan dimana seorang anak menjadi tulang punggung keluarga, seorang anak yatim seharusnya tinggal menikmati masa mudanya untuk belajar namun ternyata masih harus berjibaku dengan kebutuhan hidup. Kondisi semacam inilah yang membuat program ini digulirkan sehingga dengan intervensi bantuan yang diberikan diharapkan dapat lebih menguatkan perekonomian keluarga dan meringankan beban kehidupan anak yatim.
II. Deskripsi Program
“YatimPreneur” Memberikan bantuan kepada anak yatim yang demikian hebatnya dalam memperjuangkan kehidupan keluarganya, adapun bantuannya akan disesuaikan dengan permasalahan anak yatim atau bantuan yang dapat meringankan beban kehidupannya.
III. Tujuan Program
- Memberikan bantuan penunjang aktivitas penerima manfaat
- Memberikan bantuan kebutuhan ekonomi penerima manfaat yang memiliki usaha
- Membantu meringankan beban keluarga
- Meningkatkan income usaha yang dijalankan
IV. Kriteria Penerima Manfaat
- Seorang Mahasiswa Yatim semester 1-8
- Kuliah sambil bekerja atau memiliki usaha dan mempunyai etos kerja tinggi untuk menghidupi dirinya dan keluarganya
- Seorang anak yatim yang memiliki kelainan fisik secara normal namun tetap memiliki aktifitas/bekerja untuk menghidupi diri dan keluarganya
- Pelaku usaha Ultra Mikro